Senin, 16 Januari 2012

Kaleidoskop Liga Champions 2011: Era Dominasi Barcelona

Perjalanan kompetisi antar klub Eropa sepanjang tahun 2011, mulai dari gelar pemain terbaik untuk Lionel Messi, dominasi Barcelona di Eropa, dan tersingkirnya duo Manchester dari ajang Liga Champions musim ini.


Raja Eropa: Barcelona saat meraih gelar juara di Wembley

DESEMBER
Duo Manchester, United dan City, tersingkir dari Liga Champions setelah hanya finish di peringkat tiga dan akan berlaga di Liga Europa. Lyon secara mengejutkan menang fantastis 7-1 di markas Dinamo Zagreb dan lolos ke babak 16 besar sebagai runner-up grup di bawah Real Madrid.

Undian 16 besar Liga Champions, dua wakil Inggris tersisa, Arsenal dan Chelsea, menghadapi dua wakil Italia. Arsenal ditantang scudetto musim lalu, AC Milan, sementara Chelsea akan menghadapi kuda hitam Napoli.

NOVEMBER
Valencia mencatat rekor kemenangan 7-0 atas Genk sekaligus membuat Chelsea berada dalam posisi kritis untuk lolos dari penyisihan grup. Arsenal menjadi tim Inggris pertama yang lolos ke babak 16 besar usai meraih kemenangan 2-1 atas juara Bundesliga, Borussia Dortmund. Barcelona menegaskan dominasinya dengan menang 3-2 atas Milan di San Siro.

Manchester United ditahan imbang Benfica 2-2, sebuah awal lampu kuning untuk sang finalis Liga Champions musim lalu, sementara kekalahan 2-1 City di kandang Napoli juga menjadi awal kegagalan skuad Roberto Mancini untuk lolos dari penyisihan grup.

OKTOBER
Gol telat Aaron Ramsey di kandang Marseille memberi tiga poin penting bagi perjalanan Arsenal untuk lolos dari penyisihan grup, sementara Inter Milan melanjutkan trend positif mereka dengan meraih kemenangan 1-0 di kandang Lille.

Real Madrid mengakhiri mimpi buruk atas Lyon dengan meraih kemenangan 4-0 di Santiago Bernabeu, hasil ini juga menjadi bagian dari rekor Madrid yang meraih hasil sempurna dalam enam laga di Liga Champions musim ini.

SEPTEMBER
Manchester United ditahan imbang Basel 3-3 di Old Trafford. Basel kelak menjadi tim yang menyingkirkan skuad Sir Alex Ferguson dari Liga Champions musim ini.

Bayern Munich menang 2-0 lawan Manchester City, bukan laga yang spesial bila dilihat dari skor akhir, tapi pertandingan ini akan selalu dikenang dalam karir Carlos Tevez karena di Allianz Arena inilah awal dari Tevezgate yang masih berlangsung hingga kini.

Final dini sudah digelar pada laga perdana penyisihan grup Liga Champions musim ini saat Barcelona bertemu Milan di Nou Camp. Kedua tim berbagi satu angka berkat hasil imbang 2-2.

AGUSTUS
Arsenal lolos ke babak penyisihan grup Liga Champions setelah melewati hadangan kuda hitam Serie A, Udinese, dengan skor agregat 3-1. Sebuah laga yagn tak mudah ketika Arsenal harus bangkit dari keterpurukan di liga domestik usai dua kekalahan beruntun dari Liverpool (0-2) dan Manchester United (2-8).

27 Agustus, Barcelona mengalahkan Porto pada perebutan Piala Super Eropa berkat gol-gol dari Lionel Messi dan "si anak hilang" yang baru didatangkan dari Arsenal, Cesc Fabregas.

JULI
Tim raksasa Skotlandia, Rangers, secara mengejutkan tersingkir dari Klub Swedia, Malmo, dengan skor agregat 2-1, pada kualifikasi putaran tiga Liga Champions. Sementara itu Dynamo Kiev bertekuk dari Rubin Kazan pada laga seru eks tim papan atas Uni Soviet dengan skor agregat 4-1.

JUNI
Sebulan setelah final Liga Champions di Wembley, kompetisi paling elit Eropa kembali bergulir dengan dua laga kualifikasi putaran pertama saat Dudelange (Luksemburg) mengalahkan FC Santa Coloma (Andorra) dengan skor agregat 4-0, dan tim Malta, Valletta, menyingkirkan tim San Marino, Tre Flori, dengan agregat 5-1.

MEI
Barcelona meraih gelar raja Eropa dengan mengalahkan Manchester United 3-1 pada final di Wembley. Lionel Messi tampil brilian dengan membawa Barca meraih gelar tertinggi Eropa kedua dalam tiga tahun terakhir.

Dari final Liga Europa, Porto melengkapi treble winners mereka dengan mengalahkan Sporting Braga pada final sesama Portugal di Dublin. Ini merupakan gelar ketiga pelatih Andre Villas-Boas sebelum kemudian hengkang ke Chelsea pada musim panas.

APRIL
Semifinal leg kedua Liga Champions, Manchester United menyingkirkan Schalke dengan skor agregat 6-1, sementara Barca baru saja melakoni perang abadi selama empat kali dalam kurun waktu tiga pekan menghadapi sang rival abadi, Real Madrid. Meski gelar Copa del Rey lepas, Barca mampu melangkahi Madrid untuk meraih titel juara La Liga dan lolos ke final Liga Champions untuk kelak mengalahkan Manchester United di final.

Hasil tak kalah mengejutkan lainnya didapat Inter ketika tersingkir dari Schalke 04 pada laga perempat final setelah pada leg pertama kalah 2-5 di Giuseppe Meazza. The Royal Blues lolos ke empat besar dengan skor agregat 7-3.

MARET
Tottenham Hotspur secara mengejutkan lolos ke perempat final Liga Champions dengan menyingkirkan Milan dengan agregat 1-0. AS Roma gagal melaju lebih jauh di Liga Champions setelah tersingkir dari jagoan Ukraina, Shakhtar Donetsk, dengan bertekuk lutut pada dua leg, home (2-3) dan away (0-3).

FEBRUARI
Arsenal kembali bersua Barcelona di Liga Champions dan harus kembali mengakui keunggulan Barca meski sempat menang 2-1 pada leg pertama di Emirates. Inter memainkan laga ulangan final Liga Champions lawan Bayern Munich, namun pasukan Leonardo mampu menyingkirkan raksasa Bavaria dengan unggul agresivitas gol tandang pada skor agregat 3-3.

JANUARI
Lionel Messi kembali terpilih sebagai pemain terbaik FIFA, gelar yang kemudian ia sempurnakan dengan trofi Liga Champions dengan mengalahkan Manchester United pada final di Wembley empat bulan berselang.

10 Pemain Yang Kembali Dari Masa Pensiun

Bola.net - Hari Minggu lalu Paul Scholes kembali bermain setelah enam bulan pensiun dari sepak bola. Ia tampil saat Manchester United menang 3-2 atas Manchester City di babak tiga Piala FA.



Comeback: Paul Scholes kembali gabung United hingga akhir musim.

Comeback Scholes ke lapangan hijau setelah sempat memutuskan pensiun ini bukan kejadian pertama dalam sepak bola. Sejumlah pemain terkenal juga pernah kembali bermain setelah pensiun. Berikut beberapa di antaranya.

Jens Lehmann (Arsenal)
Lehmann kembali memperkuat Arsenal pada musim lalu ketika ia berusia 41 tahun setelah kiper asal Jerman itu gantung sarung tangan setahuns ebelumnya bersama Stuttgart. Saat itu Lehmann kembali ke London Utara karena Arsenal mengalami krisis pemain di sektor penjaga gawang. Lehmann sempat tampil lawan Blackpool, namun kemudian ia tak pernah tampil lagi hingga akhir musim dan kembali memutuskan pensiun.

Mark Bosnich (Central Coast Mariners)
Karir Mark Bosnich berakhir ketika ia mengalami kecanduan kokain yang membuatnya pernah diskors selama sembilan bulan pada tahun 2002 lalu ketika masih berkostum Chelsea. Pemain asal Australia itu sempat beberapa kali akan kembali bermain, namun akhirnya baru mewujudkannya pada tahun 2008 bersama klub di negara asalnya, Central Coast. Ia bermain empat kali dan kemudian pindah ke Sydney Olympic. Karir Bosnich berakhir setelah ia mengalami cedera hamstring. Kini ia berprofesi sebagai pembawa acara di Fox Sports.

Pele (New York Cosmos)
Edson Arantes do Nascimento alias Pele mengakhiri karirnya pada tahun 1972. Tapi ia kemudian pernah tampil beberapa kali untuk klub favoritnya, Santos, sebelum kemudian bermain untuk New York Cosmos di Liga Sepak Bola Amerika Utara. Pele memberi peran luar biasa bagi perkembangan sepak bola di kawasan Amerika Serikat.

Romario (America)
Pemain ini mengklaim dirinya telah mencetak lebih dari seribu gol sepanjang karirnya dan pernah memperkuat tim-tim besar Eropa seperti PSV Eindhoven, Barcelona, hingga Valencia. Sikap temperamen dan arogan membuatnya sering berpindah klub. Romario pernah pensiun pada tahun 2009 lalu, tapi kemudian ia kembali bermain untuk klub America untuk memenuhi keinginan mendiang ayahnya. Pada laga tersebut Romario tampil selama 22 menit.

Socrates (Garforth Town)
Mendiang legenda sepak bola Brasil ini meninggal dunia akhir tahun lalu. Saat masih bermain, ia dikenal sebagai pemain cerdas dengan skill memukau. Ia pernah tampil di usia 50 tahun untuk klub amatir Garforth Town di kompetisi Northern Counties East Football. Di sana ia berperan sebagai pelatih sekaligus pemain selama satu bulan.

Jurgen Klinsmann (Orange County Blue Star)
Legenda sepak bola Jerman, Jurgen Klinsmann, pernah mencetak gol pada laga comeback-nya setelah memutuskan pensiun. Klinsmann resmi mengakhiri karirnya pada musim panas 1998 pasca Piala Dunia di Prancis. Mantan pemain Inter dan Tottenham itu kemudian tinggal di California, Amerika Serikat. Di sana, Klinsmann tergoda untuk kembali bermain dengan klub lokal Orange County Blue Star pada tahun 2003. Klinsi mencetak delapan gol dalam 13 pertandingan sebelum akhirnya memutuskan benar-benar pensiun dan fokus pada dunia kepelatihan.

Jimmy Greaves (Brentwood)
Mantan striker timnas Inggris, Jimmy Greaves, mengakhiri karirnya pada tahun 1971 namun empat tahun kemudian kembali bermain untuk non-liga Brentwood. Ia bahkan sempat dua kali pindah klub ke Chelmsford City dan Barnet. Ia juga sempat bermain untuk Woodford Town sebelum akhirnya benar-benar memutuskan pensiun.

Marc Overmars (Go Ahead Eagles)
Sang pelari cepat asal Belanda ini mengakhiri karirnya pada musim panas 2004 setelah mengikuti nasehat dokter atas kondisi lututnya yang sering cedera. Namun Overmars kemudian tampil pada laga testimonial Jaap Stam pada tahun 2008 dan kemudian bermain untuk tim Belanda, Go Ahead Eagles. Mantan pemain Arsenal dan Barcelona ini bahkan sempat bermain selama 24 kali pada musim berikutnya sebelum akhirnya berhenti total dari sepak bola.

Stephen Carr (Birmingham City)
Kisah Stephen Carr mirip dengan Overmars - walaupun pria Irlandia membutuhkan waktu lebih sedikit sebelum menyadari dirinya masih bisa bersaing di level tinggi. Tiga bulan kemudian ia menandatangani kontrak bersama Birmingham City dengan kontrak hingga akhir musim. Carr kemudian menandatangani kontrak dua tahun bahkan sempat memainkan laga ke-100 untuk The Brummies.

Jocelyn Angloma (L'Etoile de Morne-a-l'Eau)
Mantan pemain timnas Prancis di Piala Eropa 1992 dan 1996 ini pernah bermain di sejumlah klub papan atas Eropa seperti Marseille, PSG, dan Inter Milan, serta membawa Valencia ke final Liga Champions 2000 dan 2001. Ia pensiun di tahun 2002. Namun Angloma kembali bermain untuk timnas Guadeloupe pada tahun 2006 dan lolos ke Piala Karibia 2007. Angloma bisa bermain untuk Guadeloupe karena negara tersebut tak masuk anggota FIFA dan hanya tampil di turnamen regional. Ia kemudian bermain untuk tim lokal L'Etoile de Morne-a-l'Eau dan masih bermain sebagai playmaker meski telah berusia 46 tahun.

Garuda OS : Sistem Operasi Lokal

Perkembangan system operasi akhir-akhir ini memang berkembang dengan pesat. Dari system operasi yang berbayar semacam windows ataupun system operasi yang berbasis open source terus berkembang dari segi grafis ataupun performanya. GARUDA OS adalah sistem operasi (OS) legal berbasis sistem terbuka (Open Source) kreasi dari pengembang lokal. GARUDA OS menggunakan desktop  modern yang menawan dan sangat mudah dipergunakan, bahkan oleh para pengguna yang sudah terbiasa dengan Windows.
GARUDA bisa diperoleh secara bebas tanpa harus mengeluarkan biaya untuk pembelian lisensi, namun tetap mengutamakan kualitas.
Adapun fitur dari Garuda OS yaitu :
  • Inti (kernel) sistem operasi : 2.6.38.7
  • Desktop : KDE 4.6.3
  • Dukungan driver VGA (Nvidia, ATI, Intel, dll)
  • Dukungan Wireless untuk berbagai perangkat jaringan
  • Dukungan perangkat printer lokal ataupun jaringan
  • Dukungan banyak format populer multimedia (flv, mp4, avi, mov, mpg, mp3, wma, wav, ogg, dll …)
  • Dukungan bahasa Indonesia dan bahasa Inggris serta lebih dari 60 bahasa dunia lainnya (Jepang, Arab, Korea, India, Cina, dll…)
  • Dukungan untuk instalasi berbagai macam program aplikasi dan game (online) berbasis Windows
  • Dukungan untuk berbagai macam dokumen dari program populer berbasis Windows (seperti Photoshop, CorelDraw, MS Office, AutoCAD, dll)
  • NEW : Dukungan Font Aksara Indonesia (video).
  • NEW : Dukungan ratusan Font Google Web (video)
Kebutuhan hardware atau perangkat keras :
  • Processor : Intel Atom; Intel atau AMD sekelas Pentium IV atau lebih
  • Memory : RAM minimum 512 MB, rekomendasi 1 GB.
  • Hard disk : minimum 8 GB, rekomendasi 20 GB atau lebih jika ingin menginstal program lain
  • Video card : nVidia, ATI, Intel, SiS, Matrox, VIA
  • Sound card : Sound Blaster, kartu AC97 atau HDA
untuk lebih jelaskannya silahkan liat video dibawah ini:
Video Desktop Garuda OS

Video Mode Netbook Garuda OS

Video Menu Program Aplikasi

Bagi anda yang tertarik untuk lebih jelasnya silahkan kunjungi website resminya di http://www.garudaone.com/

Free Download Software – Microsoft Office 2007 Portable

Free Download Software – Microsoft Office 2007 Portable

Selasa, 10 Januari 2012

Sejarah berdirinya kota Sukabumi

Nama Soekaboemi sebenarnya telah ada sebelum hari jadi Kota Sukabumi yaitu 13 Januari 1815. Kota yang saat ini berluas 48,15 km2 ini asalnya terdiri dari beberapa kampung bernama Cikole dan Paroeng Seah, hingga seorang ahli bedah bernama Dr. Andries de Wilde menamakan Soekaboemi. Perlu diketahu Andris de Wilde ini juga adalah seorang Preanger Planter (kopi dan teh) yg bermukim di Bandoeng, dimana eks rumah tinggal dan gudang kopinya sekarang dijadikan Kantor Pemkot Bandung.



 Awalnya ia mengirim surat kepada kawannnya Pieter Englhard mengajukan permohonan kepada pemerintah untuk mengganti nama Cikole (berdasar nama sungai yg membelah kota Sukabumi) dengan nama Soekaboemi 13 Januari 1815. Dan sejak itulah Cikole resmi menjadi Soekaboemi. Kata Soekaboemi berasal dari bahasa Sunda soeka-boemen yang bermakna udara sejuk dan nyaman, dan mereka yang datang tidak ingin pindah lagi karena suka dengan kondisi alamnya. Namun, bukan berarti hari jadi Kota Sukabumi jatuh pada tanggal tersebut.



 Ceritanya memang tidak singkat, bermula dari komoditas kopi yang banyak dibutuhkan VOC, Van Rie Beek dan Zwadecroon berusaha mengembangkan lebih luas tanaman kopi disekitar Bogor, Cianjur, dan Sukabumi. Tahun 1709 Gubernur Van Riebek mengadakan inspeksi ke kebun kopi di Cibalagung (Bogor), Cianjur, Jogjogan, Pondok Kopo, dan Gunung Guruh Sukabumi. Dan inilah salah satu alasan dibangunnya jalur lintasan kereta-api yg menghubungkan Soekaboemi dengan Buitenzorg dan Batavia di bagian barat dan Tjiandjoer (ibukota Priangan) dan Bandoeng di timur.

Saat itu, de Wilde adalah pembantu pribadi Gubernur Jenderal Daendels dan dikenal sebagai tuan tanah di Jasinga Bogor. Pada 25 Januari 1813, ia membeli tanah di Sukabumi yang luasnya lima per duabelas bagian di seluruh tanah yang ada di Sukabumi seharga 58 ribu ringgit Spanyol. Tanah tersebut berbatasan dengan Lereng Gunung Gede Pangrango di sebelah utara, Sungai Cimandiri dibbagian selatan, lalu di arah barat berbatasan langsung dengan Keresidenan Jakarta dan Banten dan di sebelah Timur dengan Sungai Cikupa.
Pada 1 April 1914, Sukabumi diangkat statusnya menjadi Gemeente. Alasannya, di kota ini banyak berdiam orang Belanda dan Eropa pemilik perkebunan (Preanger Planters) di daerah Selatan dan harus mendapatkan kepengurusan dan pelayanan yang istimewa. Pada tanggal yang sama 354 tahun yang lalu, Belanda bangga memenangkan perang melawan Spanyol. Itulah mengapa tanggal 1 April dijadikan ulang tahun Kota Sukabumi. Kemudian 1 Mei 1926 pemerintahan kota dibentuk dan diangkat Mr. GF. Rambonet sebagai burgemeester (wali kota) pertama di Sukabumi.

Pencipta Lambang Negara Burung Garuda Pancasila

Sepanjang orang Indonesia, siapa tak kenal burung garuda berkalung perisai yang merangkum lima sila (Pancasila)? Tapi orang Indonesia mana sajakah yang tahu, siapa pembuat lambang negara itu dulu? 

Dia adalah Sultan Hamid II, yang terlahir dengan nama Syarif Abdul Hamid Alkadrie, putra sulung sultan Pontianak; Sultan Syarif Muhammad Alkadrie. Lahir di Pontianak tanggal 12 Juli 1913. Dalam tubuhnya mengalir darah Indonesia, Arab–walau pernah diurus ibu asuh berkebangsaan Inggris. Istri beliau seorang perempuan Belanda yang kemudian melahirkan dua anak–keduanya sekarang di Negeri Belanda.

Syarif menempuh pendidikan ELS di Sukabumi, Pontianak, Yogyakarta, dan Bandung. HBS di Bandung satu tahun, THS Bandung tidak tamat, kemudian KMA di Breda, Negeri Belanda hingga tamat dan meraih pangkat letnan pada kesatuan tentara Hindia Belanda.

Ketika Jepang mengalahkan Belanda dan sekutunya, pada 10 Maret 1942, ia tertawan dan dibebaskan ketika Jepang menyerah kepada Sekutu dan mendapat kenaikan pangkat menjadi kolonel. Ketika ayahnya mangkat akibat agresi Jepang, pada 29 Oktober 1945 dia diangkat menjadi sultan Pontianak menggantikan ayahnya dengan gelar Sultan Hamid II.
Dalam perjuangan federalisme, Sultan Hamid II memperoleh jabatan penting sebagai wakil daerah istimewa Kalbar dan selalu turut dalam perundingan-perundingan Malino, Denpasar, BFO, BFC, IJC dan KMB di Indonesia dan Belanda.


Sultan Hamid II kemudian memperoleh jabatan Ajudant in Buitenfgewone Dienst bij HN Koningin der Nederlanden, yakni sebuah pangkat tertinggi sebagai asisten ratu Kerajaan Belanda dan orang Indonesia pertama yang memperoleh pangkat tertinggi dalam kemiliteran.

Pada 21-22 Desember 1949, beberapa hari setelah diangkat menjadi Menteri Negara Zonder Porto Folio, Westerling yang telah melakukan makar di Tanah Air menawarkan “over commando” kepadanya, namun dia menolak tegas. Karena tahu Westerling adalah gembong APRA.
Selanjutnya dia berangkat ke Negeri Belanda, dan pada 2 Januari 1950, sepulangnya dari Negeri Kincir itu dia merasa kecewa atas pengiriman pasukan TNI ke Kalbar–karena tidak mengikutsertakan anak buahnya dari KNIL.
Pada saat yang hampir bersamaan, terjadi peristiwa yang menggegerkan; Westerling menyerbu Bandung pada 23 Januari 1950. Sultan Hamid II tidak setuju dengan tindakan anak buahnya itu, Westerling sempat marah.
Sewaktu Republik Indonesia Serikat dibentuk, dia diangkat menjadi Menteri Negara Zonder Porto Folio dan selama jabatan menteri negara itu ditugaskan Presiden Soekarno merencanakan, merancang dan merumuskan gambar lambang negara.







Dari transkrip rekaman dialog Sultan Hamid II dengan Masagung (1974) sewaktu penyerahan file dokumen proses perancangan lambang negara, disebutkan “ide perisai Pancasila” muncul saat Sultan Hamid II sedang merancang lambang negara. Dia teringat ucapan Presiden Soekarno, bahwa hendaknya lambang negara mencerminkan pandangan hidup bangsa, dasar negara Indonesia, di mana sila-sila dari dasar negara, yaitu Pancasila divisualisasikan dalam lambang negara.

Tanggal 10 Januari 1950 dibentuk Panitia Teknis dengan nama Panitia Lencana Negara di bawah koordinator Menteri Negara Zonder Porto Folio Sultan Hamid II dengan susunan panitia teknis M Yamin sebagai ketua, Ki Hajar Dewantoro, MA Pellaupessy, Moh Natsir, dan RM Ng Purbatjaraka sebagai anggota. Panitia ini bertugas menyeleksi usulan rancangan lambang negara untuk dipilih dan diajukan kepada pemerintah.
Merujuk keterangan Bung Hatta dalam buku “Bung Hatta Menjawab” untuk melaksanakan Keputusan Sidang Kabinet tersebut Menteri Priyono melaksanakan sayembara. Terpilih dua rancangan lambang negara terbaik, yaitu karya Sultan Hamid II dan karya M Yamin. Pada proses selanjutnya yang diterima pemerintah dan DPR adalah rancangan Sultan Hamid II. Karya M Yamin ditolak karena menyertakan sinar-sinar matahari dan menampakkan pengaruh Jepang.
Setelah rancangan terpilih, dialog intensif antara perancang (Sultan Hamid II), Presiden RIS Soekarno dan Perdana Menteri Mohammad Hatta, terus dilakukan untuk keperluan penyempurnaan rancangan itu. Terjadi kesepakatan mereka bertiga, mengganti pita yang dicengkeram Garuda, yang semula adalah pita merah putih menjadi pita putih dengan menambahkan semboyan “Bhineka Tunggal Ika”.

Tanggal 8 Februari 1950, rancangan final lambang negara yang dibuat Menteri Negara RIS, Sultan Hamid II diajukan kepada Presiden Soekarno. Rancangan final lambang negara tersebut mendapat masukan dari Partai Masyumi untuk dipertimbangkan, karena adanya keberatan terhadap gambar burung garuda dengan tangan dan bahu manusia yang memegang perisai dan dianggap bersifat mitologis.
Sultan Hamid II kembali mengajukan rancangan gambar lambang negara yang telah disempurnakan berdasarkan aspirasi yang berkembang, sehingga tercipta bentuk Rajawali-Garuda Pancasila. Disingkat Garuda Pancasila. Presiden Soekarno kemudian menyerahkan rancangan tersebut kepada Kabinet RIS melalui Moh Hatta sebagai perdana menteri.

AG Pringgodigdo dalam bukunya “Sekitar Pancasila” terbitan Dep Hankam, Pusat Sejarah ABRI menyebutkan, rancangan lambang negara karya Sultan Hamid II akhirnya diresmikan pemakaiannya dalam Sidang Kabinet RIS. Ketika itu gambar bentuk kepala Rajawali Garuda Pancasila masih “gundul” dan “tidak berjambul” seperti bentuk sekarang ini.
Inilah karya kebangsaan anak-anak negeri yang diramu dari berbagai aspirasi dan kemudian dirancang oleh seorang anak bangsa, Sultan Hamid II Menteri Negara RIS. Presiden Soekarno kemudian memperkenalkan untuk pertama kalinya lambang negara itu kepada khalayak umum di Hotel Des Indes Jakarta pada 15 Februari 1950.

Penyempurnaan kembali lambang negara itu terus diupayakan. Kepala burung Rajawali Garuda Pancasila yang “gundul” menjadi “berjambul” dilakukan. Bentuk cakar kaki yang mencengkram pita dari semula menghadap ke belakang menjadi menghadap ke depan juga diperbaiki, atas masukan Presiden Soekarno.
Tanggal 20 Maret 1940, bentuk final gambar lambang negara yang telah diperbaiki mendapat disposisi Presiden Soekarno, yang kemudian memerintahkan pelukis istana, Dullah, untuk melukis kembali rancangan tersebut sesuai bentuk final rancangan Menteri Negara RIS Sultan Hamid II yang dipergunakan secara resmi sampai saat ini.



Untuk terakhir kalinya, Sultan Hamid II menyelesaikan penyempurnaan bentuk final gambar lambang negara, yaitu dengan menambah skala ukuran dan tata warna gambar lambang negara di mana lukisan otentiknya diserahkan kepada H Masagung, Yayasan Idayu Jakarta pada 18 Juli 1974. Sedangkan Lambang Negara yang ada disposisi Presiden Soekarno dan foto gambar lambang negara yang diserahkan ke Presiden Soekarno pada awal Februari 1950 masih tetap disimpan oleh Kraton Kadriyah Pontianak.
Sultan Hamid II wafat pada 30 Maret 1978 di Jakarta dan dimakamkan di pemakaman Keluarga Kesultanan Pontianak di Batulayang.

Mengenang Bosscha

Makam tempat peristirahatan terakhir Bosscha berada di tengah rindangnya pepohonan di kawasan perkebunan teh Malabar. Makam Bosscha hingga saat ini masih terawat baik. Makam ini cukup megah. Pusaranya ditutup dengan kubah berarsitektur Eropa. Sekeliling makam dipagar dan ditutupi sejumlah pohon besar yang telah berumur tua.  Di depan pintu gerbang makam, terdapat prasasti bertuliskan tanda jasa dan penghargaan yang diterima Boscha.
 
 
 

Bosscha atau nama lengkapnya Karel Albert Rudolf Bosscha lahir pada tahun 1865 di Belanda, dan wafat pada tanggal 26 November 1928 di Malabar Bandung, Jawa Barat. Dia datang ke Indonesia sekitar tahun 1887, dengan mengembangkan perkebunan teh Malabar dan Pangalengan.
Makam Boscha 
Bosscha juga merupakan seorang pemerhati astronomi. Peninggalannya yang paling terkenal adalah Observatorium Boscha di Lembang, Jawa Barat.


Bah Ohim, adalah penjaga makam Bosscha, dia telah 9 tahun menjadi penjaga makam. Untuk pekerjaannya ini dia tidak mendapatkan upah. Untuk hidup sehari-hari Bah Ohim mengandalkan uang pensiun dan hasil berdagang benalu teh pesanan para pengunjung makam. Menurut kakek berusia 79 tahun ini, Bosscha dahulu dikenal sebagai juragan Belanda yang dermawan. Beberapa peninggalannya hingga kini bermanfaat bagi masyarakat umum. Diantaranya Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung dan Rumah Sakit Mata Cicendo.
Pada tahun 1923, Bosscha menjadi perintis dan penyandang dana pembangunan Observatorium di Lembang. Observatorium Bosscha merupakan tempat peneropongan bintang terbesar se-Asia Tenggara, dan merupakan satu dari tiga observatorium yang terdapat di belahan bumi selatan. 
Sejumlah gedung bersejarah lain juga merupakan sumbangsih Bosscha. Diantaranya Techniche Hogeschool, yang saat ini dikenal dengan nama Institut Teknologi Bandung. Bosscha merupakan pemrakarsa berdirinya Techniche Hogesscool.  Pada tahun 1924 Bosscha menjabat sebagai Ketua Dewan Direktur atau Ketua Dewan Kuratornya. Di Fakultas Fisika ITB terdapat lab 1201 sumbangsih Bosscha. Di depan laboratorium ini, terdapat prasasti untuk mengenang jasa Bosscha.

Makam Bosscha

Sciete Concordia yang kini di kenal dengan nama Gedung Merdeka Bandung, tempat Konfrensi Asia Afrika pertama sekali diselenggarakan di kota Bandung, juga diyakini sebagai salah satu sumbangsih Boscha.  Gedung Merdeka yang terletak di Jalan Asia Afrika Bandung ini pada tahun 1921 merupakan gedung pertemuan yang paling lengkap dan mewah. Perancangnya adalah seorang arsitek ternama CP Wolf Schoemaker.  Gedung ini dirancang dengan sentuhan seni art Deco. Dulu Gedung Merdeka difungsikan sebagai tempat pertemuan orang Belanda, tempat rekreasi sekaligus hotel.
Selama hidupnya Bosscha tidak menikah. Karena kecintaannya pada perkebunan teh Malabar, dia meminta jasadnya dimakamkan diantara pepohonan teh di kawasan perkebunan teh Malabar.
Aksesibilitas, 
Makam Bosscha terletak di area perkebunan teh Malabar, Kabupaten Bandung.

Karel Albert Rudolf Bosscha

Siapa yang tidak mengenal Bosscha. Namanya demikian melekat dengan salah satu tempat kebanggan masyarakat Pasundan, Peneropong Bintang Bosscha di Lembang. Meski tidak sepopuler sebagai pendiri peneropong bintang, nama Bosscha tercatat sebagai administratur pertama Perkebunan Teh Malabar, salah satu perkebunan teh papan atas Indonesia milik PT. Perkebunan Nusantara 8.


 
Banting Stir
Warga s'Gravenhage Negeri Belanda boleh berbangga. Betapa tidak, Karel Albert Rudolf Bosscha yang lahir di tempat tersebut, 15 Mei 1865, telah menjadi salah satu legenda bangsa Indonesia. Bosscha lahir dari kalangan terpandang. Ayahnya, Prof. Dr. J. Bosscha Jr. Adalah ahli fisika, guru besar pada akademi militer kerajaan Belanda dan direktur pada politeknik Delf. Sebagai salah satu wujud kecintaannya kepada sang ayah, Bosscha tercatat sebagai mahasiswa di sekolah politeknik Delf. Selama masa kuliah, Bosscha dikenal sebagai sosok yang idealis. Idealismenya demikian kental. Karena ketidaksepahaman dengan pembimbingnya, Bosscha urung menyelesaikan ujian kesarjanaannya. Dalam usianya yang relatif muda, 22 tahun, Bosscha telah berani mengambil sebuah keputusan yang sangat arif. Untuk menutupi rasa kecewanya, pada tahun 1887 Bosscha merantau ke Indonesia dan mengawali kariernya sebagai pekebun teh dibawah bimbingan E.J. Kerkhoven, yang tiada lain adalah pamannya sendiri. Di Perkebunan Sinagar, Sukabumi lah Bosscha memulai hidup barunya. Tiga tahun kemudian, saudara sepupunya Ir. Rudolf Eduard Kerkhoven merintis Perkebunan Teh Malabar. Sejarahpun mencatat bahwa Ir. R.E. Kerkhoven sebelumnya telah berhasil membuka perkebunan teh di Gambung pada tahun 1873.


Mengelola dua perkebunan teh yang baru dirintis bukanlah perkara mudah. Menyadari hal tersebut, Ir. R.E. Kerkhoven akhirnya memutuskan untuk membagi tugasnya. Ia serius menangani Gambung, sementara Perkebunan Malabar yang baru saja dirintisnya diserahkan kepada Bosscha pada Bulan Agustus tahun 1896. Bimbingan sang paman selama 9 tahun serta mandat sepupunya ternyata membuahkan hasil yang memuaskan. Medan Perkebunan Malabar yang demikian berat, dengan elevasi 1500 m di atas permukaan laut ternyata tidak menjadikan Bosscha patah arang. Malah sebaliknya, Bosscha berhasil "menaklukan" Malabar.

Pencinta Alam
Kecintaannya kepada alam disebut-sebut sebagai kunci utama kesuksesan Bosscha dalam mengelola Perkebunan Teh Malabar. Kecintaan ini pulalah yang menyebabkannya sering merenungi alam. Setiap sore menjelang malam, ia senantiasa menelusuri kebun teh dan menyendiri disebuah tempat dimana gunung dan pemandangan alam bisa terlihat jelas disana. Bagi Bosscha, kecintaannya kepada alam adalah segalanya. Kecintaannya pada Malabar menyebabkannya berwasiat sebelum menghembuskan nafasnya yang terakhir bahwa ia ingin dikebumikan di tengah-tengah kebun Malabar, di areal hutan kecil yang dinamakannya "leuleuweungan". Sampai akhir hayatnya Bosscha tidak mempunyai istri.

Warga Utama Bandung
Sebagai seorang pekebun, Bosscha pernah menduduki jabatan ketua biro ahli bidang teh, ketua kebun percobaan, serta jabatan lain dibidang tanaman teh. Didalam istilah ukuran, Bosscha mempelopori penggantian istilah pal dengan kilometer dan bahu (Sunda=bau) dengan hektar. Perannya sebagai pencinta iptek dan sebagai sosiawan nampak pada peninggalannya, antara lain peneropong bintang (Bosscha Sterrenwacht) Lembang, Technische Hoge School (ITB) dengan laboratorium fisika, serta menjadi dewan kurator sampai meninggalnya, lembaga tuli bisu (Doofstommen Institute), Nederland Indische Jaarbeurs (sekarang gedung Kologdam), pendiri yayasan kanker, lembaga lepra Plantungan, perusahaan telpon untuk Bandung dan Priangan (Telefon Maatschappij Voor Bandung and Preanger), perusahaan listrik Bandung (de Bandungsche Electriciteists Maatschappi), pabrik alat-alat dari karet, perusahaan impor mobil serta sederet jabatan dan penasihat dalam berbagai bidang. Demikian diungkapkan pakar teh dan budaya sunda, H. Kuswandi Md, SH dalam tulisannya bertajuk Pionir Perkebunan Teh Gambung dan Malabar yang pernah dimuat di Pikiran Rakyat, edisi 12 Oktober 2001 lalu.

Selama 32 tahun masa pengabdiannya di perkebunan teh Malabar, Bosscha telah berhasil mendirikan dua pabrik teh, yaitu Pabrik Teh Malabar yang saat ini dikenal dengan nama Gedung Olahraga Gelora Dinamika dan juga Pabrik Teh Tanara yang saat ini dikenal dengan nama Pabrik Teh Malabar.

Pada tahun 1901 Bosscha mendirikan sekolah dasar yang diberi nama Vervoloog Malabar. Sekolah ini didirikan untuk memberi kesempatan belajar secara gratis bagi kaum pribumi, khususnya anak-anak karyawan dan buruh di perkebunan teh Malabar agar mampu belajar setingkat sekolah dasar selama empat tahun. Pada masa kemerdekaan, nama sekolah ini berubah menjadi Sekolah Rendah, kemudian berubah lagi menjadi Sekolah Rakyat, sampai pada akhirnya diganti lagi menjadi Sekolah Dasar Negeri Malabar II hingga saat ini.


Pada tahun 1923, Bosscha menjadi perintis dan penyandang dana pembangunan Observatorium Bosscha yang telah lama diharapkan oleh Nederlands-Indische Sterrenkundige Vereeniging (NISV). Bersama dengan Dr. J. Voute, Bosscha pergi ke Jerman untuk membeli Teleskop Refraktor Ganda Zeiss dan Teleskop Refraktor Bamberg. Pembangunan Observatorium Bosscha selesai ilaksanakan pada tahun 1928. Namun ia sendiri tidak sempat menyaksikan bintang melalui observatorium yang didirikannya karena pada tanggal 26 November 1926 ia meninggal beberapa saat setelah dianugerahi penghargaan sebagai Warga Utama kota Bandung dalam upacara kebesaran yang dilakukan Gemente di Kota Bandung.

Senin, 09 Januari 2012

22 sifat bangsa Israel yang tertulis di Al-Qur'an

Bukan kali ini Israel melakukan tindakan brutal dan tidak manusiawi terhadap para relawan kemanusiaan dari berbagai negara di Kapal Mavi Marmara.


Hingga Selasa (1/6/2010), dilaporkan 19 orang aktivis kemanusiaan tewas dalam penyergapan tentara Israel tersebut dan puluhan orang lainnya terluka. Namun sebelum tragedi Mavi terjadi, bangsa zionis ini sudah menumpahkan darah dengan membantai secara keji dan biadab rakyat Palestina.
Tua-muda, wanita hingga anak-anak warga Palestina yang tidak berdosa menjadi kekejaman kaum penjajah itu. Kutukan dan kecaman dari berbagai negara di dunia hanya dianggap angin lalu. Israel tetap melakukan misinya mendirikan negara di tanah Palestina.



Israel juga tidak sudi atas kemerdekaan bangsa Palestina. Tak ayal, sepanjang sejarah perjalanan kaum Zionis ini kental dengan perang dan pertumpahan darah di tanah Palestina. Israel menjadi biang kerok konflik di kawasan Arab ini. Meski wilayah dan penduduknya sedikit, anehnya dunia hanya bisa mengutuk keganasan Israel tanpa ada tindakan konkret.

Padahal jelas-jelas agresi terhadap Palestina adalah pelanggaran hak azasi manusia. Israel nyata-nyata menjadi penjahat perang. Namun sayangnya PBB hanya bisa mengeluarkan sederet resolusi tanpa efek, sedangkan negara Arab dan komunitas Muslim dunia pun tidak mampu berbuat banyak layaknya macan ompong.



Jika melihat karakter Israel demikian, sebenarnya tidak perlu heran. Sebab, Allah SWT melalui wahyunya dalam Alquran sudah menggambarkan sifat buruk orang-orang Yahudi yang zalim, membuat kerusakan di muka bumi, dan senang mengobarkan api peperangan dengan bangsa lainnya, terutama kaum Muslimin.
Dalam Alquran sedikitnya disebutkan 22 sifat burum bangsa Yahudi, yakni:

1. Keras hati dan dzalim (Al-Baqarah:75,91,93,120,145,170; An-Nisa:160; Al-Maidah:41)
2. Kebanyakan fasik dan sedikit beriman kepada Allah SWT (Ali Imran:110; An-Nisa:55)
3. Musuh yang paling bahaya bagi orang-orang Islam (Al-Maidah:82)
4. Amat mengetahui kekuatan dan kelemahan orang-orang Islam seperti mereka mengenal anak mereka sendiri (Al-An’am:20)
5. Mengubah dan memutarbalikkan kebenaran (Al-Baqarah:75,91,101,140,145,211; Ali Imron:71,78; An-Nisa:46; Al-Maidah:41)
6. Menyembunyikan bukti kebenaran (Al-Baqarah:76,101,120,146; Ali Imron:71)
7. Hanya menerima perkara-perkara atau kebenaran yang dapat memenuhi cita rasa atau nafsu mereka (Al-Baqarah:87,101,120,146; Al-Maidah:41)
8. Ingkar dan tidak dapat menerima keterangan dan kebenaran AlQuran (Al-Baqarah:91,99; Ali Imron:70)
9. Memekakkan telinga kepada seruan kebenaran, membisukan diri untuk mengucapkan perkara yang benar, membutakan mata terhadap bukti kebenaran dan tidak menggunakan akal untuk menimbangkan kebenaran (Al-Baqarah:171)
10. Mencampuradukkan yang benar dan yang salah, yang hak dan yang batil (Ali Imran:71)
11. Berpura-pura mendukung orang Islam tetapi apabila ada di belakang orang-orang Islam, mereka mengutuk dengan sekeras-kerasnya (Al-Baqarah:76; Ali Imran:72,119)
12. Hati meraka sudah tertutup akan Islam karena dilaknat oleh Allah SWT yang disebabkan oleh kekufuran mereka sendiri (Al-Baqarah:88,120,145,146)
13. Kuat berpegang pada rasa kebangsaan mereka dan mengatakan bahwa mereka adalah bangsa yang istimewa yang dipilih oleh Tuhan dan menyakini agama yang selain daripada Yahudi adalah salah (Al-Baqarah:94,111,113,120,135,145; Al-Maidah:18)
14. Tidak akan ada kebaikan untuk seluruh manusia jika mereka memimpin (An-Nisa:53)
15. Tidak suka, dengki, iri hati terhadap orang-orang Islam (Al-Baqarah:90,105,109,120)
16. Mencintai kemewahan dan kehidupan dunia, bersifat tamak dan rakus, menginginkan umur yang panjang dan mengejar kesenangan serta takut akan kematian (Al-Baqarah:90,95,96,212)
17. Berkata bohong, mengingkari janji dan melampaui batas (Al-Baqarah:100,246,249 Ali Imran:183,184; An-Nisa:46)
18. Berlindung di balik mulut yang manis dan perkataan yang baik (Al-Baqarah:204,246; Ali Imron:72; An-Nisa:46)
19. Mengada-ada perkara-perkara dusta dan suka kepada perkara-perkara dusta (Ali Imran:24,94,183,184; Al-Maidah:41)
20. Berlaku sombong dan memandang rendah terhadap orang-orang Islam (Al-Baqarah:206,212,247)
21. Tidak amanah dan memakan hak orang lain dengan cara yang salah (Ali Imran:75,76; At-Taubah:34)
22. Selalu melakukan kerusakan dan menganjurkan peperangan (Ali Imran:64)

8 gambar yang dapat menghipnotis

Hypnosis merupakan sebuah metode yang telah diakui di USA sejak tahun 1958, yaitu metode klinis untuk mengatasi berbagai permasalahan emosional. Dewasa ini beberapa Universitas di USA telah membuka program Diploma maupun Doctoral dibidang Hypnosis. Inilah yang membedakan bahwa Hypnosis di Negara maju telah menjadi sebuah materi pembelajaran yang disusun berdasarkan hasil-hasil riset klinis, serta telah disempurnakan seiring dengan perkembangan zaman. Oleh karena itu, fenomena Hypnotism sebenarnya sama sekali tidak berhubungan dengan Magic ataupun Mistik, tetapi fenomena tersebut diteliti sebagai suatu kondisi seseorang dimana perhatiannya lebih terfokus dan pikiran bawah sadarnya (Sub-Concious Mind) bekerja lebih maksimal.
Berikut beberapa gambar yang bisa membuat pandangan kita terhipnotis dan seolah-olah berubah padahal gambar ini merupakan gambar statis atau diam.








Sejarah Facebook

asal mula Facebook berawal ketika Mark Zuckerberg (saat itu mahasiswa semester II Harvard University) membuat sebuah situs kontak jodoh untuk rekan-rekan kampusnya. Zuckerberg yang terinspirasi dari situs Hot or Not menamai situs buatannya Facemash.com. Metode situs ini yaitu menampilkan dua foto pasangan (pria dan wanita), di mana selanjutnya dua pasangan ini akan dipilih oleh para anggota situs mana pasangan yang paling “hot”. Nah, untuk menampilkan foto-foto pasangan di situs ini, Zuckerberg berupaya dengan segala cara mencari foto-foto rekannya dengan cara keliling ‘door-to-door’ untuk meminta foto.
Saking nekatnya, Zuckerberg membobol akses jaringan komputer kampusnya untuk mendapatkan foto-foto tambahan. Namun aksi ini diketahui pihak kampus dan mereka selanjutnya memblokir situs Facemash.com diikuti dengan tindakan sanksi kepada Zuckerberg dengan ancaman akan memecatnya dari kampus (walaupun ancaman ini tidak jadi direalisasikan). Atas tindakannya itu, Zuckerberg membela diri dengan mengatakan “Tindakan pihak kampus yang memblokir situs facemash.com memang benar alasannya, namun sayang mereka tidak menyadari potensinya yang bisa saja menjadi alat pendongkrak popularitas bagi kampus itu sendiri”. Ia melanjutkan “Cepat atau lambat, nanti juga akan ada orang lain yang membuat situs serupa”.

2004

Tidak kapok, pada semester berikutnya, tepatnya pada tanggal 4 Februari 2004, Zuckerberg membuat sebuah situs baru bernama “The Facebook” yang beralamat URL:..http://www.thefacebook.com.. Untuk situs barunya ini, Zuckerberg berkomentar sarkas: “Menurutku upaya pihak kampus yang ingin membuat media pertukaran informasi antar civitas akademik yang butuh waktu bertahun-tahun adalah hal yang konyol. Dengan situsku ini, aku bisa mengerjakannya cuma dalam waktu seminggu saja”.2
Saat pertama kali diluncurkan “The Facebook” hanya terbatas di kalangan kampus Harvard saja. Dan sungguh menakjubkan! Dalam waktu satu bulan para penggunanya sudah mencakup lebih dari setengah jumlah mahasiswa Harvard saat itu. Selanjutnya, sejumlah rekan Zuckerberg turut bergabung memperkuat tim thefacebook.com. Mereka adalah Eduardo Saverin (analis usaha), Dustin Moskovitz (programmer), Andrew McCollum (desainer grafis), dan Chris Hughes.
Bulan maret 2004, thefacebook.com mulai merambah ke beberapa kampus lain di kota Boston, AS dan juga ke sejumlah kampus ternama seperti Stanford, Columbia, Yale, dan Ivy League. Tak butuh waktu lama, situs ini telah tersebar penggunaannya di hampir semua kampus di AS dan Kanada. Bulan Juni 2004, Zuckerberg, McCollum dan Moskovitz memindahkan markas ke Palo Alto, California. Di sini mereka turut dibantu juga oleh Adam D’Angelo dan Sean Parker.
Pertengahan 2004, thefacebook.com mendapat investasi pertamanya dari
salah seorang pendiri PayPal, Pieter Thiel.

2005

Bulan Mei 2005, thefacebook.com mendapat suntikan dana segar hasil join venture dengan Accel Partners. Tanggal 23 Agustus 2005, thefacebook secara resmi membeli nama domain mereka dari Aboutface.com seharga USD 200.000 dan sejak saat itu penggalan frase “the” tidak dipakai lagi sehingga nama mereka resmi menjadi facebook.com.
Pada tahun 2005 ini juga, facebook telah memperluas jangkauan pengguna ke kalangan pelajar SMA. Masih di tahun yang sama, sejumlah universitas di Meksiko, Inggris Raya, Australia dan Selandia Baru juga sudah bisa menikmati jaringan Facebook.

2006

Awal tahun 2006, Facebook diisukan akan diakuisisi oleh sebuah perusahaan dengan harga USD 750 juta, bahkan tawarannya melonjak hingga USD 2 miliar. Namun kabar ini tak terbukti. Pada bulan April 2006, Facebook mendapat suntikan dana segar USD 25 juta hasil investasi dari Peter Thiel, Greylock Partners, dan Meritech Capital Partners. Bulan Mei tahun yang sama Facebook mulai merambah benua Asia melalui India. Di pertengahan tahun, gilliran Israel dan Jerman. Akhirnya pada 11 September 2006, Facebook merubah status registrasinya menjadi “free to join” bagi semua pemilik alamat email valid di seluruh dunia.

2007

Bulan September 2007, Microsoft mengumumkan telah membeli 1,6% saham Facebook senilai USD 15 miliar. Dalam pengambilan saham ini juga tercakup kesepakatan bahwa Microsoft memiliki hak untuk memasang iklan mereka di Facebook. Melihat langkah ini sejumlah pemain raksasa lain seperti Google, Viacom, Friendster juga mengungkapkan minat mereka untuk berinvestasi di Facebook. Sebelumnya di tahun 2006, Yahoo! telah menawarkan tawaran akuisisi senilai USD 1 miliar. November 2007, seorang miliuner Hongkong Li Ka-shing menanam investasi senilai USD 60 juta di Facebook.

2008

Pada Agustus 2008, majalah Business Week melaporkan sejumlah pihak lain telah ikut menanamkan saham di Facebook sehingga diperkirakan nilai Facebook berkisar antara USD 3.75 miliar sampai USD 5 miliar
Situasi Situs
Pengguna Facebook kini dapat bebas bergabung ke banyak jaringan yang diatur berdasarkan kota, lokasi kerja, sekolah maupun negara. Jaringan-jaringan ini kemudian akan menghubungkan para anggotanya. Sesama pengguna dapat berhubungan dengan teman-temannya dan bisa saling melihat isi profil pribadi.
Situs Facebook mendapatkan pemasukan utama dari iklan-iklan yang terpasang padanya. Para pengguna bebas membuat profilnya masing-masing yang di dalamnya bisa berisi foto dan info-info pribadi lainnya. Selain itu dapat juga saling mengirim pesan, bergabung dengan sebuah grup atau lebih. Secara default, Facebook mengatur profil pengguna hanya bisa diakses oleh sesama pengguna yang telah berteman. Namun pengaturan ini bisa nanti dirubah jika diinginkan.
Microsoft adalah mitra eksklusif Facebook dalam menayangkan iklan-iklan banner. Inilah sebabnya mengapa Facebook hanya menayang iklan-iklan yang termuat dalam jaringannya Microsoft. Menurut comScore (situs periset internet marketing) saat ini Facebook mengumpul data pengguna sebanyak yang dikumpulkan oleh Google dan Microsoft.
Dalam hal tampilan, Facebook sering dibanding-bandingkan dengan MySpace dan Friendster. Namun perbedaaan utama antara mereka ialah MySpace dan Friendster mengizinkan pengguna mendekorasi tampilan profilnya dengan fitur HTML dan CSS, sedangkan Facebook hanya mengizinkan fitur teks saja sehingga semua tampilan profil pengguna terlihat seragam.
Fitur
Facebook memiliki sejumlah fitur interaksi antar sesama pengguna yang di antaranya adalah fitur ‘Wall/Dinding’, ruang tempat sesama pengguna mengirimkan pesan-pesan terbuka, ‘Poke/Colek’, sarana untuk saling mencolek secara virtual, ‘Photos/Foto’ ruang untuk memasang foto, dan ‘Status’ yang menampilkan kondisi/ide terkini pengguna. Mulai Juli 2007, Facebook mengizinkan pengguna untuk mengirim berbagai lampiran (tautan, aplikasi, dsb) langsung ke Wall/Dinding, di mana sebelumnya yang diizinkan hanya teks saja.
Seiring perjalanan waktu, Facebook menambahkan beberapa fitur baru ke dalam situsnya. Pada September 2006, Facebook mengumumkan peluncuran News Feed/Rangkaian Kabar Berita yang berisi kilasan informasi dari masing-masing pengguna. Mulanya fitur ini bersifat terbuka dan bisa dilihat oleh siapa saja. Namun setelah mendapat keluhan dari beberapa pengguna, pihak Facebook merubah pengaturan fitur ini sehingga kini pengguna dapat mengatur mana yang bisa ditampilkan di News Feed/Rangkaian Kabar Berita dan mana yang tidak.
Fitur Catatan/Notes ditambahkan pada 22 Agustus 2006. Dalam fitur ini pengguna bisa mengimpor tulisannya di blog lain (Xanga, LiveJournal, Blogger, dll) untuk ditampilkan di Facebook. Tanggal 7 April 2008, Facebook meluncurkan salah satu fitur favorit yaitu ‘Chat/Obrolan’, tempat di mana para pengguna bisa saling berkirim pesan pribadi secara langsung dan real time.
Fitur ‘Gifts/Hadiah’ dimulai pada 8 Februari 2007. Fitur ini adalah fitur untuk saling berkirim hadiah. ‘Hadiah’ bisa dibeli dengan harga USD 1 dan ditambahkan pesan pribadi. Tanggal 14 Mei 2007, Facebook memperkenalkan ‘Marketplace’ yang mengizinkan pengguna untuk beriklan secara gratis. Fitur beriklan gratis ini dibuat untuk menyaingi fitur serupa yang diperkenalkan oleh Craiglist.
Juli 2008, Facebook merapikan tampilan situs sehingga setiap kategori (dinding, info, foto, dll) memiliki tab-tab terpisah. Mulai Maret 2009, Facebook merapikan tampilan “Home/Beranda”.
Platform
Pada 24 Mei 2007, Facebook mempromosikan Facebook Platform. Ini adalah sarana bagi para pengembang software untuk menciptakan aplikasi yang bisa digunakan di Facebook. Langkah ini segera disambut oleh para pengembang software sehingga sampai 25 Maret 2009 tercatat ada 52.000 aplikasi dengan jumlah pengembang sebanyak 660.000 pihak.

senjata tradisional Jepang

senjata tradisional jepang begitu banyak kita saksikan di televisi dan mungkin yg kita ketahui hanya samurai dan senjata rahasia mereka, tapi ternyata ada berbagai macam jenis senjata di jepang yang hingga kini masih digunakan dan terkenal lewat film2 dan komik jepang seperti naruto, satria baja hitam dan sebagainya.

katana

katana (刀) adalah pedang panjang jepang (daitō, 大刀), walaupun di jepang sendiri ini merujuk pada semua jenis pedang. Katana adalah kunyomi (sebutan jepang) dari bentuk kanji 刀; sedangkan onyomi (sebutan hanzi) karakter kanji tersebut adalah tō. Ia merujuk kepada pedang satu mata, melengkung yang khusus yang secara tradisi digunakan oleh samurai jepang.
Katana biasanya dipasangkan dengan wakizashi atau shōtō, bentuknya mirip tapi dibuat lebih pendek, keduanya dipakai oleh anggota kelas satria.


wakizashi

wakizashi (bahasa jepang: 脇差) adalah pedang jepang tradisional dengan panjang mata bilah antara 30 dan 60 sentimeter (antara 12 hingga 24 inci), serupa tetapi lebih pendek bila dibandingkan dengan katana yang sering dikenakan bersama-sama. Apabila dikenakan bersama, pasangan pedang ini dikenali sebagai daisho, yang apabila diterjemahkan secara harafiah sebagai “besar dan kecil”; “dai” atau besar untuk katana, dan “sho” untuk wakizashi.
Wakizashi digunakan sebagai senjata samurai apabila tidak ada katana. Apabila memasuki bangunan suci atau bangunan istana, samurai akan meninggalkan katananya pada para pengawal pada pintu masuk. Namun, wakizashi selalu tetap dibawa pada setiap waktu, dan dengan itu, ia menjadi senjata bagi samurai, serupa seperti penggunaan pistol bagi tentara.


naginata

naginata (なぎなた, 薙刀) adalah senjata kelas tombak yang secara tradisional digunakan di jepang oleh para anggota samurai. Sebuah naginata terdiri dari pegangan tongkat kayu dan golok melengkung pada ujungnya, senjata ini sama dengan yang dipegang oleh guan yu dalam sejarah china.
Ilmu beladiri yang menggunakan naginata disebut naginata-jutsu.


kama

kama (鎌 or かま) adalah senjata tradisional yang berasal dari okinawa, kama pada awalnya digunakan untuk pertanian.

Senjata kama biasa digunakan sepasang, senjata ini merupakan salah 1 senjata utama ninja, tetapi pada ujungnya dipasang gada/rantai, disebut kusari-gama.

kusari gama

kusari-gama adalah kama ( lihat diatas ), tetapi memiliki rantai yang diikatkan dengan senjata tajam ( gada, pedang kecil, dll )


sai

sai (釵) adalah senjata tradisional yang berasal dari okinawa, juga digunakan di india, china, indonesia dan malaysia. Sai adalah senjata yang berbentuk seperti trisula.
Sai pada awalnya adalah alat pertanian.


shuriken

shuriken (手裏剣;”hand hidden blade”) adalah senjata tradisional jepang yang pada umumnya digunakan untuk dilempar ke lawan, dan kadang digunakan untuk menusuk dan memotong arteri lawan. Shuriken dibuat dari jarum, pisau, dan bahan logam lain. Shuriken adalah senjata yang paling sering digunakan setelah katana dan naginata.
Ilmu beladiri yang menggunakan shuriken disebut shuriken-jutsu, shuriken-jutsu pada dulunya diajarkan di perguruan ninja.
Shuriken dikenal dengan sebutan “bintang ninja”


kunai

kunai adalah senjata lempar tradisional jepang, muncul pada era kaisar tensho. Kunai pada umumnnya dibuat dari besi, bukan baja/metal lain, dibuat dengan murah dan tidak di-polish. Kunai biasanya berukuran 20-60cm, dan rata-rata 40 cm.
Kunai pada dulunya adalah alat untuk berkebun dan alat bagi para pekerja batu.
Kunai dipercaya sebenarnya bukan senjata yang didesain untuk dilempar, tetapi dapat dilempar dan menghasilkan daya hancur yang lumayan.

Tablet PC terbaik 2012

Berikut Tablet PC Android Terbaik di 2012:

1. Amazon Kindle Fire


Amazon Kindle Fire dianggap sebagai komputer tablet revolusioner. Tablet ini menyajikan kemudahan pemakaian dengan harga sangat terjangkau. Ya, dengan harga USD 199, tablet ini banderolnya sekitar separuh dari tablet kelas satu lainnya. Amazon memang bikin terobosan, yakni jual rugi dan menargetkan keuntungan dari penjualan konten.

2. Acer Iconia Tab A100

Tablet berukuran 7 inch besutan Acer powerful performanya berkat kehadiran prosesor Nvidia Tegra dual core. Sektor multimedia dapat ditanganinya dengan baik. Bentuk dan desainnya cukup elegan, menonjol dibanding kebanyakan tablet Android.

3. Asus Eee Pad Transformer Prime

Inilah tablet pertama dengan prosesor quad core Nvidia Tegra 3, menjanjikan performa lebih tinggi dari tablet manapun. Kelebihan lainnya, Transformer Prime juga dibekali dock keyboard yang bisa dipasang seketika, sehingga mengubah wujud tablet ini layaknya laptop.

4. Lenovo IdeaPad K1

Salah satu tablet Android Honeycomb dengan performa menjanjikan. Kemampuan multitasking dan multmedianya dinilai menonjol. Sudah begitu, wujudnya pun seksi.

5. Samsung Galaxy Tab 7 Plus

Penerus tablet Galaxy Tab 7 ini tampaknya siap meneruskan kejayaan Samsung di ranah tablet. Fokus di sektor multimedia, tablet berbentuk elegan ini punya performa cepat dan user interface yang mudah digunakan. Sumber referensi ini dari [PCMag dan DetikInet].

Canon EOS 600D

CHIP Online - Canon EOS 600D 18 Megapixel

London, CHIP.co.id - Canon kembali menghadirkan kamera DSLR terbarunya di kelas entry level, Canon EOS 600D, dimana kehadirannya akan menambah jajaran kelas sebelumnya seperti 550D, 500D dan 450D (7/2).
Canon EOS 600D menggunakan APS-C CMOS sensor sebesar 18 Megapixel yang merupakan kombinasi dengan 14-bit DIGIC 4 yang dapat menangkap birunya langit yang indah disertai dengan gradien yang sangat halus pada setiap warna.
CHIP Online - Canon EOS 600D 18 Megapixel

Canon EOS 600D memiliki rentang ISO 100-6400 yang dapat diperluas hingga ISO 12800. EOS 600D memungkinkan pengambilan gambar kecepatan tinggi sebesar 3,7 frame per detik (fps). Dengan penggunaan sistem 9 titik Auto Fokus yang dapat melacak subjek menjadi lebih mudah, bahkan menjadi fokus lebih akurat dengan kehadiran Sensor AF ekstra-sensitif sentral. Untuk metering, EOS 600D menggunakan sistem iFCL dari Canon EOD 7D dengan 63-zona Dual-lapisan metering sensor.
CHIP Online - Canon EOS 600D 18 Megapixel

EOS 600D menggunakan layar sebesar 3 inci dengan kemudahan Vari-Angle Clear yang menawarkan resolusi sekitar 1,04 juta titik yang memudahkan pengguna dalam menangkap sudut pandang. Layar filps out 175 derajat yang dapat diputar ke depan 90 derajat dan 180 derajat ke belakang, memungkinkan pengguna dapat melihat dari sudut rendah ataupun berbagai sudut yang tidak biasa dilakukan pengguna.
CHIP Online - Canon EOS 600D 18 Megapixel

EOS 600D dapat merekam video full HD dengan 1920x1080p yang menawarkan kontrol manual dimana eksposur dan frame rate dari 30,25 dan 24 fps pada resolusi penuh, serta 60 dan 50 fps pada resolusi 720p. Bahkan saat perekaman, pengguna dapat menggunakan zoom digital 3-10x dengan tetap menjaga kualitas Full HD.

EOS 600D menyediakan beberapa pilihan filter efek untuk menjadikan hasil foto menjadi lebih menarik ke gambar RAW dan semua gambar JPEG. Fitur filter dapat diterapkan setelah pengguna melakukan pengambilan gambar dan menerapkan filter yang berbeda untuk gambar yang sama dengan beberapa pilihan efek, seperti :

  • Efek Fish-Eye : Efek dengan barrel distortion berbentuk mirip dengan lensa mata ikan. Efeknya dapat disesuaikan tergantung pada tingkat distorsi, akan terjadi pemotongan pada sisi tepian foto.
  • Grainy B/W : Efek memberi nuansa kasar serta foto hitam-putih. Efeknya dapat ditekankan dengan menyesuaikan kontras. 
  • Soft Fokus: Efek yang menghasilkan foto yang lembut. Hal ini dapat ditingkatkan dengan menyesuaikan kekaburan foto. 
  • Efek Toy Camera : Efek warna dengan merubah menjadi khas kamera mainan dan keempat sudut akan menjadi gelap. Gambar terlihat lebih lembut dengan bentuk yang kasar. Perubahan dapat dilakukan pada warna agar mendapat kesan lebih dingin atau hangat. 
  • Efek Miniatur : Pengguna dapat mengatur hasil foto untuk membuat bagian dari gambar terlihat tajam. Orientasi (vertikal atau horisontal) dari daerah tersebut dapat diubah dengan menekan tombol INFO.