Mem-posting sesuatu di Facebook
memang tak boleh sembarangan, khususnya bagi para pencari kerja. Sebuah
survei mengungkapkan, hampir separuh perusahaan telah menolak calon
pekerja yang sebenarnya potensial cuma gara-gara Facebook sang pelamar.
Satu dari 10 pelamar kerja ternyata
ditolak karena ketahuan telah mem-posting sesuatu tentang minum-minuman
keras dan obat-obatan terlarang. Kemudian, 13% karena membuat komentar
rasis, dan 9% lainnya ditinjau ulang karena kedapatan menempatkan foto
cabul di halaman situs jejaring sosial tersebut.
Perusahaan-perusahaan itu mulai mengecek jeroan Facebook sang pelamar untuk membandingkannya dengan resume curriculum vitae
(CV) yang dikirimkan. Bahkan, seperti dikutip detikINET dari Telegraph,
Rabu (13/1/2010), empat dari perusahaan telah membuang lamaran yang
masuk setelah melihat Facebook sang pelamar.
Gambaran tentang dampak Facebook ini
didapat dari hasil survei Career Builder terhadap 450 karyawan
perusahaan. Farhan Yasin, presiden Career Builder mengatakan, situs
seperti Facebook bisa menjadi bom waktu.
“Banyak yang memakai situs jejaring untuk
menguak hal “kotor” di dunia maya. Maka, bersihkan konten “kotor”-mu
sebelum mencari pekerjaan. Hapus semua konten foto dan link yang bisa
menjadi batu sandungan dalam mencari pekerjaan,” imbau Yasin soal hasil
survei tersebut.
Salah satu perusahaan bernama Big Brother
mengakui kesalahan terbesar yang dibuat oleh pencari kerja ialah tak
bisa menjaga perilakunya di Facebook. Meski telah memoles sebaik-baiknya
CV mereka, namun percuma saja kalau masih memiliki catatan online yang
kurang baik dan bisa dilihat semua orang.
Jadi bila anda ingin suatu saat melamar pekerjaan, ikuti tips berikut ini
- Gunakan pemakaian bahasa yang benar, dari penggunaan bahasa yang anda pergunakan untuk mengomentari dan membuat sebuah argumen atau sekedar membuat update status, orang akan menilai anda.
- Jangan memposting sesuatu yang berbau Ras, Miras, porno dll yang meresahkan masyarakat.
- Coba posting sesuatu yang bernilai, yang dibutuhkan oleh orang lain, sehingga orang yang membaca artikel atau profile anda akan menilai anda seorang yang dapat di andalkan.
- Banyak berhubungan dengan group, halaman yang anda minati, dan jangan semua jenis group atau halaman anda ikuti, dengan melihat minat dari group dan halaman yang anda ikuti orang lain akan bisa menilai anda bahwa anda seorang yang dapat berkomunikasi, dan memang meminati bidang anda.
- Jenis permainan seperti Game akan memberikan penilaian yang kurang terhadap anda, karena anda dianggap tidak akan serius dalam pekerjaan, karena suka bermain.
- Hindari perjakapan dan perdebatan yang tidak berguna di halaman atau group atau komunikasi antara teman, karena hal ini akan mengurangi penilaian terhadap diri anda
Tidak ada komentar:
Posting Komentar